Duffytheseaturtle.com – Shenina Cinnamon ikut terlibat dalam series Teluh Darah. Di sela-sela syuting, pacar Angga Yunanda ini mengalami kendala.
Shenina Cinnamon mengalami alergi setelah mengonsumsi banyak seafood. Padahal sebelumnya, bintang film Penyalin Cahaya ini tak memiliki masalah dengan jenis makanan tersebut.
“Aku selalu merasa, seafood itu tidak pernah berpengaruh dalam hidup. Jadi suka dan makan aja,” kata Shenina Cinnamon ditemui di Hotel Pullman, Jakarta Pusat pada Selasa (21/2/2023).
“Tiba-tiba, di satu malam aku makan banyak dan besoknya, mata aku bengep dua-duanya,” ujarnya lagi.
Baca Juga:
Angga Yunanda Pegang Mesra Pinggang Shenina Cinnamon saat Ngonser Bareng, Posisi Jari Bikin Salfok
Shenina Cinnamon masih memaksakan kondisi ini untuk syuting. Walaupun ia sadar, jangankan bekerja, melihat juga sudah susah.
“Lucu banget kayak kodok,” ujar Shenina Cinnamon sambil tertawa.
Awalnya Shenina Cinnamon tidak bisa melakukan syuting di hari itu. Tapi untungnya pekerjaan bisa dilakoni dengan baik.
“Tetap bisa syuting, diakalin sama make up artist. Jadi tetap terlihat seperti pada umumnya,” kata Shenina Cinnamon.
Serial Teluh Darah bercerita tentang teror mistis. Tidak sendiri, ia beradu peran dengan Deva Mahenra, Mikha Tambayong hingga Lukman Sardi.
Baca Juga:
Shenina Cinnamon Bongkar Alasan yang Bikin Dia Kepincut Angga Yunanda meski Punya Banyak Teman Cowok
#Alergi #Saat #Syuting #Teluh #Darah #Shenina #Cinnamon #Mataku #Bengkak #Seperti #Kodok
Sumber : www.suara.com